Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Megawati Diam-diam Suka K-Pop

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Senin, 13 Mei 2024, 16:05 WIB
Megawati Diam-diam Suka K-Pop
Presiden ke-5 Megawati Soekarnoputri bersama seniman Butet Kartaredjasa/RMOL
rmol news logo Selain berkecimpung di dunia politik, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengaku juga pencinta seni.

Hal ini diungkap Megawati saat berkunjung ke Galeri Nasional Indonesia untuk melihat pameran seni rupa dari seniman Butet Kartaredjasa, Senin (13/5).

Ketertarikan Megawati pada seni bukanlah sesuatu yang baru. Sejak kecil, Megawati memang tumbuh dalam lingkungan yang kaya akan budaya dan seni.

"Orang seni itu kan suka aneh-aneh ya, karena keluarga saya juga dari orang seni," seloroh Megawati.

Putri proklamator itu melanjutkan, ayahnya, Sukarno alias Bung Karno bukan hanya seorang politikus dan negarawan, tetapi juga  seniman besar.

"Bapak saya seniman besar loh sebenarnya, ibu saya (juga seniman)," sambung Presiden ke-5 Republik Indonesia itu.

Megawati lantas menyampaikan keprihatinannya terhadap generasi saat ini yang kurang tertarik pada kesenian lokal. Generasi muda terkesan lebih menyukai budaya luar.

"Saya juga suka K-Pop, cucu saya semua senang, saya senang, tapi kan tidak menghargai seperti ini (karya Butet Kartaredjasa). Budaya Indonesia Nusantara itu luar biasa," tandas Megawati.rmol news logo article


Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA