Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Maju di Pilkada Medan, Senioren GAMKI Suryani Paskah Daftar ke PDIP dan PKB

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/jonris-purba-1'>JONRIS PURBA</a>
LAPORAN: JONRIS PURBA
  • Rabu, 08 Mei 2024, 20:30 WIB
Maju di Pilkada Medan, Senioren GAMKI Suryani Paskah Daftar ke PDIP dan PKB
Suryani Paskah Naiborhu mendaftar ke DPC PDI Perjuangan Kota Medan/Ist
rmol news logo Senioren GAMKI yang kini menjabat Wakil Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah Partai Kebangkitan Bangsa Sumatra Utara (Wasek DPW PKB Sumut), Suryani Paskah Naiborhu, menyatakan keinginan untuk maju di Pilkada Medan 2024. Hal ini ditandai dengan pendaftarannya sebagai Bakal Calon (Balon) Wakil Wali Kota Medan ke DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kota Medan dan DPC PKB Kota Medan, Rabu (8/5).

Kedatangan Suryani Paskah Naiborhu di Kantor DPC PDIP Kota Medan yang beralamat di Jalan Sekip Baru No.26 Medan ini didampingi beberapa tokoh pemuda dan tokoh masyarakat, di antaranya Sekretaris DPC Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Kota Medan, Ferry Anto Sihite, Jeremy S Tobing, Thamrin Samosir, Irene Sinaga dan Marudut Simanjuntak.

Suryani Paskah Naiborhu sendiri disambut oleh jajaran pengurus DPC PDIP Kota Medan, di antaranya Boydo HK Panjaitan SH selaku Bendahara DPC PDIP Kota Medan; Ketua Panitia Penjaringan, Ramond Siagian dan jajaran pengurus.

Suryani Paskah menjelaskan bahwa dirinya hanya mendaftar di PDIP dan PKB. "Saya hanya mendaftar di PDIP dan PKB," ujarnya .

Sementara Boydo HK Panjaitan SH selaku Bendahara DPC PDIP Kota Medan yang didampingi Ketua Panitia Penjaringan, Ramond Siagian dan jajaran pengurus menyambut gembira kehadiran Suryani Paskah yang mendaftar ke DPC PDIP Kota Medan.

Boydo juga mengatakan bahwa Suryani Paskah merupakan perempuan pertama yang mendaftar ke DPC PDIP Kota Medan untuk mengikuti penjaringan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan.

"Kami dari DPC PDI Perjuangan Kota Medan menyambut baik hal ini karena memang ibu Suryani Paskah juga membawa partai PKB. Mudah-mudahan DPP PDI Perjuangan bisa mengeluarkan rekomendasi kepada Suryani Paskah," ujarnya.rmol news logo article
EDITOR: JONRIS PURBA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA