Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Aktivis Protes Pembatalan NIK dan SK P3K D4 Bidan Pendidik

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widodo-bogiarto-1'>WIDODO BOGIARTO</a>
LAPORAN: WIDODO BOGIARTO
  • Sabtu, 13 April 2024, 16:16 WIB
Aktivis Protes Pembatalan NIK dan SK P3K D4 Bidan Pendidik
Jenderal Lapangan Gerakan Rakyat Pembela Tenaga Kesehatan (Nakes) Fritz Alor Boy/Ist
rmol news logo Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin didesak mencabut keputusan pembatalan Nomor Induk Pegawai (NIP) dan Surat Keputusan (SK) 532 D4 Bidan Pendidik seluruh Indonesia yang sudah dinyatakan lulus seleksi Pegawai Pemerintah Perjanjian Kerja (P3K) 2023.

Keputusan pembatalan tersebut dikeluarkan Kemenkes pada  April 2024.

"Keputusan Kemenkes menarik kembali NIP dan SK D4 Bidan Pendidik yang sudah diterbitkan sangat zalim," kata Jenderal Lapangan Gerakan Rakyat Pembela Tenaga Kesehatan (Nakes) Fritz Alor Boy dalam keterangannya, Sabtu (13/4).

Fritz menilai keputusan Kemenkes tersebut sangat tidak adil terhadap rakyatnya.

Fritz mengaku memperoleh informasi pembatalan  NIP dan SK D4 Bidan Pendidik dari salah satu bidan berinisial ALL.

"Menurut ALL, NIP dan SK 532 D4 Bidan Pendidik yang telah lulus seleksi P3K 2023 dibatalkan oleh Kemenkes," kata Fritz.

Fritz mengatakan, pembatalan NIP dan SK tersebut bagian dari penyalahgunaan kekuasaan dan tak bisa dibiarkan.

"Kita harus turun tangan dan memperjuangkan serta meminta Menkes segera menerbitkan NIP dan SK bidan tersebut," kata Fritz.rmol news logo article


Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA