Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Timnas Amin Tak Khawatir Bentrok dengan Pendukung 02 saat Kampanye Akbar

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Kamis, 08 Februari 2024, 13:24 WIB
Timnas Amin Tak Khawatir Bentrok dengan Pendukung 02 saat Kampanye Akbar
Kapten Marsekal Madya TNI (Purn) Muhammad Syaugi Alaydrus bersama Capres-cawapres Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar/RMOL
rmol news logo Timnas Amin meyakini kampanye akbar pasangan Capres-cawapres Nomor Urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar di Jakarta International Stadium (JIS) pada Sabtu, 10 Februari 2024, akan berjalan aman dan damai.

Meskipun pada tanggal yang sama, pasangan Capres-cawapres Nomor Urut 2 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka juga akan melaksanakan kampanye akbar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Hal ini disampaikan Kapten Timnas Amin, Marsekal Madya TNI (Purn) Muhammad Syaugi Alaydrus di markas Pemenangan Timnas Amin, Jalan Diponegoro 10, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (8/2).

"Zonasi terakhir 01 ada di Jakarta, tapi sudah kesepakatan hasilnya seperti sekarang. Jadi 02 di Jakarta, 01 juga di Jakarta. Jadi ya sudah kita terima itu, jadi kita nggak perlu permasalahan lagi," jelas Syaugi.

Mantan pilot pesawat tempur F-16 dan Kepala Basarnas itu meyakini kepolisian sudah menyiapkan langkah-langkah preventif untuk mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan antar pendukung.

"Sekarang (pendukung) sudah semakin cerdas, semakin baik," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA