Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

PWI Pusat dan KIP Jalin Kerja Sama Bidang Informasi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Kamis, 08 Februari 2024, 10:41 WIB
PWI Pusat dan KIP Jalin Kerja Sama Bidang Informasi
Ketua Umum PWI Pusat, Hendry Ch Bangun menerima kunjungan jajaran Komisi Informasi Pusat (KIP), Rabu (7/2)/Ist
rmol news logo Kerja sama bidang informasi diperkuat Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat bersama Komisi Informasi Pusat (KIP) RI.

KIP yang dipimpin oleh Ketua Donny Yoesgiantoro serta Ketua KIP Riau, Zufra Irwan dan Linda Desafitri menyambangi kantor pusat PWI di Gedung Dewan Pers Lantai IV Jakarta Pusat, Rabu (7/1). Mereka diterima langsung oleh Ketua Umum PWI Pusat, Hendry Ch Bangun dan Sekjen PWI Pusat, Sayid Iskandarsyah dan jajaran.
 
Donny mengatakan, salah satu tujuan KIP adalah menjamin hak warga negara untuk mengetahui rencana pembuatan kebijakan publik, program kebijakan publik, dan proses pengambilan keputusan publik.
 
Berkaitan dengan kerja sama PWI Pusat, menurut Donny, sangat berhubungan dengan tugas-tugas jurnalistik bagi wartawan yang melaksanakan tugas dalam mendapat informasi.

"Oleh karena itu sangat penting menjalin kerja sama dengan PWI, sebagai organisasi profesi wartawan terbesar di Tanah Air," kata Donny dalam keterangan tertulisnya, Kamis (8/2).
 
Sementara itu, Hendry Ch Bangun berharap melalui kolaborasi ini, KIP sebagai pengawal keterbukaan informasi dan menjalankan regulasi keterbukaan informasi diharapkan dapat memahami konsep informasi publik.

Kerja sama tersebut juga diharapkan meningkatkan pemahaman pentingnya transparansi bagi lembaga lembaga publik untuk memberikan akses informasi kepada wartawan.
 
Kedudukan pers, kata Hendry Ch Bangun, sangat vital untuk menyokong kehidupan berbangsa yang demokratis. Keberadaan pers berguna sebagai media informasi, pendidikan, hiburan, dan kontrol sosial.

"Tanpa pers, maka kontrol terhadap pemerintah dalam penyelenggaraan negara tidak akan maksimal," tandas Hendry Ch Bangun. rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA