Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kota Besar Belum Penuhi RTH, Gibran: IKN Akan jadi Kota dalam Hutan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Jumat, 02 Februari 2024, 19:19 WIB
Kota Besar Belum Penuhi RTH, Gibran: IKN Akan jadi Kota dalam Hutan
Gibran Rakabuming Raka ketika menemui para pelaku UMKM di Koma Junkyard, Jalan Bambu Runcing, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (2/2)/Ist
rmol news logo Sejumlah kota besar di Indonesia dikatakan Calon Wakil Presiden Nomor Urut 2 Gibran Rakabuming Raka belum bisa mencukupi ketersediaan ruang terbuka hijau (RTH).

Gibran mengatakan, lahan di Indonesia mayoritas telah menjadi hunian warga. Sehingga tidak cukup untuk memenuhi RTH.

"Kayak Solo juga belum sebenarnya, karena 90 persen sekarang tanahnya udah jadi hunian," ucap Gibran yang juga Walikota Solo ketika menemui para pelaku UMKM di Koma Junkyard, Jalan Bambu Runcing, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (2/2).

Oleh sebab itu, ke depan Gibran bakal membuat konsep untuk Ibukota Nusantara (IKN) dengan memaksimalkan ruang terbuka hijau.

"Ini memang jadi konsen ke depan sih. Itulah kenapa kemarin waktu perencanaan IKN ya IKN kan jadi kota dalam hutan, memang ke depan penting sekali yang namanya ruang terbuka hijau," katanya.

Menurutnya, jika RTH tidak cukup di sejumlah kota besar maka bencana alam seperti banjir akan terjadi.

"Kalau enggak kotanya jadi bangunan beton semua, dan pasti akan menimbulkan masalah-masalah baru, seperti banjir, polusi, dan lain-lain," katanya.

Masih kata Gibran, RTH memang diperlukan untuk mengantisipasi terjadinya bencana alam, maka dari itu Gibran akan memberdayakan anak muda untuk membuat urban farming di lahan yang terbatas.

"Kalau kota-kota yang sudah sudah terlanjur bangunan fisiknya banyak, memang perlu yang namanya ada urban farming, segala macam," demikian Gibran.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA