Istimewanya, sosok yang akrab disapa Ibas itu berkampanye ditemani sang ayah yang juga Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
Ibas meminta doa dan restu masyarakat Pacitan. Dia janji bakal menghadirkan akses pendidikan dan kesehatan yang mudah, murah, serta berkualitas.
“Partai Demokrat akan terus meningkatkan program-program pro rakyat, agar rakyat makin sejahtera," ungkap Ibas, lewat pesan tertulis, Rabu (25/1).
"Wong Pacitan pengen slamet, monggo nderek Partai Demokrat mawon (orang Pacitan ingin selamat, mari mengikuti Partai Demokrat)," sambung Ibas.
Sementara itu, SBY yang juga Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, berpesan agar masyarakat bisa memilih dan memenangkan Partai Demokrat pada Pemilu 14 Februari mendatang.
"Sepuluh tahun ini Demokrat tidak ada di pemerintahan nasional, tidak punya menteri. Lima tahun ke depan bila kembali ke pemerintahan nasional, punya menteri, Insya Allah lebih banyak lagi yang dilakukan, termasuk membangun Pacitan,” tandas SBY.
BERITA TERKAIT: