Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Timnas Amin Ajak Pendukung Nobar Debat Capres di Dua Lokasi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Minggu, 07 Januari 2024, 11:57 WIB
Timnas Amin Ajak Pendukung Nobar Debat Capres di Dua Lokasi
Situasi terkini Markas Pemenangan Timnas Amin/RMOL
rmol news logo Tim nasional pemenangan Capres-cawapres Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Timnas Amin) akan kembali menggelar nobar alias nonton bareng debat  yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Minggu (7/1).

Nobar akan digelar di dua lokasi yakni Rumah Perubahan di Jalan Brawijaya X No 46, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan dan di Markas Pemenangan Timnas Amin di Jalan Diponegoro 10, Menteng, Jakarta Pusat.

Acara akan digelar mulai pukul 15.30 WIB diawali dengan kenduri rakyat dan mimbar bebas. Sementara debat baru akan berlangsung pukul 19.00 WIB.

Kepada para pendukung dan simpatisan dipersilahkan untuk dapat hadir. Meski begitu, panitia mengimbau para pendukung untuk tidak membawa kendaraan pribadi dan membawa botol minum.

Untuk menunjang acara, di lokasi turut dilengkapi lighting dan sound system, serta misty fan, juga AC portabel agar suhu di lokasi menjadi sejuk. Sehingga memberi rasa kenyamanan.

Untuk diketahui, debat ketiga capres akan digelar di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1). Tema debat seputar pertahanan, keamanan, hubungan internasional, dan geopolitik.

Debat yang dipandu Anisha Dasuki dan Aryo Ardi akan ditayangkan di stasiun televisi swasta yaitu MNC TV, iNews, RCTI, dan GTV. rmol news logo article


Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA