Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Prima Gelar Konsolidasi Pemenangan di Tanah Kelahiran Prabowo

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Sabtu, 30 Desember 2023, 17:46 WIB
Prima Gelar Konsolidasi Pemenangan di Tanah Kelahiran Prabowo
Ketua Umum Partai Rakyat Adil Makmur (Prima), Agus Jabo Priyono saat konsolidasi di Karesidenan Banyumas, Jumat (29/12)/Ist
rmol news logo Upaya memperkuat basis suara di Jawa Tengah bagi pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka terus dilakukan Partai Rakyat Adil Makmur (Prima).

Sebagai partai politik (parpol) pendukung, Prima melakukan konsolidasi pemenangan di tanah kelahiran Prabowo, yakni Banyumas, Jawa Tengah.

Ketua Umum Prima, Agus Jabo Priyono menjelaskan, pihaknya membuat posko pemenangan se-Karesidenan Banyumas, dan menyampaikan satu visi keberlanjutan pembangunan yaitu hilirisasi dan industrialisasi nasional.

Menurutnya, gagasan yang dibawa Prabowo-Gibran untuk ditawarkan kepada masyarakat di berbagai daerah termasuk Banyumas adalah terkait dua hal tersebut.

"Hilirisasi adalah implementasi dari trisakti, tidak ada trisakti tanpa industrialisasi nasional dan hilirisasi," ujar Jabo kepada Kantor Berita Politik RMOL, Sabtu (30/12).

Dia menjelaskan, konsolidasi di Karesidenan Banyumas yang dilakukan pada Jumat (29/12), Prima menyampaikan komitmen yang dibawa Prabowo-Gibran tersebut kepada warga setempat.

"Kader dan pimpinan posko di Karesidenan Banyumas tadi juga nampak antusias dan bersemangat untuk memenangkan Prabowo-Gibran," tuturnya.

Oleh karena itu, Jabo berharap Karesidenan Banyumas dapat menjadi wilayah yang meningkatkan elektoral Prabowo-Gibran.

"Kegiatan konsolidasi posko yang dilakukan Prima ikut berkontribusi dalam meningkatkan elektabilitas Prabowo-Gibran di Jawa Tengah," tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA