Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Mekanisme Debat Cawapres Diubah, Gibran Merasa Tak Diuntungkan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/jamaludin-akmal-1'>JAMALUDIN AKMAL</a>
LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL
  • Minggu, 03 Desember 2023, 15:09 WIB
Mekanisme Debat Cawapres Diubah, Gibran Merasa Tak Diuntungkan
Cawapres Nomor Urut 2, Gibran Rakabuming Raka/RMOL
rmol news logo Calon Wakil Presiden (cawapres) Nomor Urut 2, Gibran Rakabuming Raka, mengaku tidak merasa diuntungkan dengan berubahnya mekanisme debat Cawapres yang bakal digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Pernyataan itu disampaikan Gibran, menanggapi tudingan bahwa berubahnya mekanisme debat Cawapres dinilai menguntungkan Cawapres pendamping Prabowo Subianto itu.

"Nggak ada yang menguntungkan siapa-siapa," tukas Gibran kepada wartawan, usai blusukan di Pasar Rawasari, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Minggu siang (3/12).

Dia juga menegaskan, dirinya juga merasa tidak diuntungkan bila debat Cawapres kali ini tidak dilakukan terpisah khusus Cawapres, seperti Pilpres 2019 lalu.

"Nggak (menguntungkannya), sama saja," tandasnya.

Seperti diberitakan, KPU memastikan metode atau model debat yang akan diterapkan adalah berpasangan. Pasangan calon akan hadir di lima kali debat yang sudah dijadwalkan.

KPU memastikan, ada 3 kali debat yang diberikan sebagai ruang debat antar Capres. Sementara 2 kali debat diperuntukkan antar Cawapres.

Dengan model seperti itu, ketika debat antar Capres, Cawapres tidak memperoleh kesempatan berbicara lebih banyak, begitu juga sebaliknya.rmol news logo article
EDITOR: ACHMAD RIZAL

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA