Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Lantik Pajabat Kemendag, Zulhas: Laksanakan Tugas yang Menjadi Prioritas

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Kamis, 30 November 2023, 15:56 WIB
Lantik Pajabat Kemendag, Zulhas: Laksanakan Tugas yang Menjadi Prioritas
Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan saat melantik Pimpinan Tinggi Madya, Fungsional Ahli Utama, dan Pimpinan Tinggi Pratama Kementerian Perdagangan, pada Rabu (29/11)/Ist
rmol news logo Para pegawai Kementerian Perdagangan diminta untuk fokus pada tugas utama yaitu memastikan kebutuhan rakyat terpenuhi. Tugas utama tersebut juga menjadi penting karena sebentar lagi akan masuk periode Natal dan Tahun Baru yang bertepatan masa kampanye Pemilu 2024.

Pesan itu disampaikan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan saat melantik Pimpinan Tinggi Madya, Fungsional Ahli Utama, dan Pimpinan Tinggi Pratama Kementerian Perdagangan, pada Rabu (29/11).

"Kita sedang memasuki kompetisi pemilihan umum. Paling penting bagi kita adalah melaksanakan tugas yang menjadi prioritas bagi kita yaitu memastikan kebutuhan rakyat terpenuhi," ujar Zulhas, sapaan karibnya.

Zulhas berharap, para pegawai Kemendag tetap fokus pada tugas utama di tempat penugasan masing-masing. Ia juga mengajak para pegawai Kemendag untuk terus bekerja keras memajukan Indonesia.

"Mari kita bekerja sungguh-sungguh, bekerja keras bagi kemajuan Indonesia," pungkasnya.

Dalam pelantikan ini, Zulhas melantik satu Pimpinan Tinggi Madya yaitu Veri Anggrijono, sebagai Inspektur Jenderal Kemendag, serta Fungsional Ahli Utama Suhanto, sebagai Analis Perdagangan Ahli Utama Kemendag.

Sementara itu, terdapat delapan Pimpinan Tinggi Pratama yang dilantik. Yakni Deden Muhammad Fajar Shiddiq, sebagai Kepala Pusat Penanganan Isu Strategis

Berikutnya Nurimansyah, sebagai Kepala Pusat Data dan Sistem Informasi; Sri Sugy Atmanto, sebagai Direktur Sarana Perdagangan dan Logistik; Rinaldi Agung Adnyana, sebagai Direktur Pengawasan Barang dan Jasa.

Selanjutnya Wijayanto, sebagai Direktur Perundingan Organisasi Perdagangan Dunia; Dewi Rokhayati, sebagai Direktur Pengembangan Ekspor Produk Manufaktur; Arief Wibisono, sebagai Direktur Pengembangan Pasar dan Informasi
Ekspor; dan Iman Kustiaman, sebagai Kepala Pusat Kebijakan Perdagangan Internasional.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA