Teranyar, Jumat (27/10), Dewan Pimpinan Daerah Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (DPD IMM) DKI Jakarta, ikut ambil bagian mendukung pasangan itu.
Ketua Umum DPD IMM DKI Jakarta, Ari Aprian Harahap, mengatakan, ketika Muhaimin Iskandar yang notabene Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa dideklarasikan sebagai Cawapres Anies, langsung ramai istilah "Amin".
"Saya coba cari tau, apa hukum mengucap Amin setelah baca doa? Ternyata sunah," kata Ari, saat memberikan sambutan pada Rakorda IMM DKI Jakarta, di kantor Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) DKI Jakarta, Jalan Kramat Raya, Senen, Jakarta Pusat, Jumat (27/10).
"Terus kalau membaca Amin hukumnya sunah, lalu yang wajib apa? Setelah saya berdiskusi dengan kawan-kawan, ternyata yang wajib adalah memilih dan memenangkan Amin untuk Indonesia di 2024 nanti," tandasnya.
Pasangan Anies-Muhaimin diusung Koalisi Perubahan untuk Persatuan yang beranggotakan Partai Nasdem, PKS dan PKB. Duet itu resmi terdaftar sebagai peserta Pemilu 2024.
BERITA TERKAIT: