Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Cak Imin Kuliti Program Gibran Dana Abadi Pesantren, Ternyata Sudah Jalan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Jumat, 27 Oktober 2023, 20:45 WIB
Cak Imin Kuliti Program Gibran Dana Abadi Pesantren, Ternyata Sudah Jalan
Cawapres Koalisi Perubahan untuk Persatuan Muhaimin Iskandar/RMOL
rmol news logo Dana Abadi Pesantren yang dijanjikan bakal calon wakil presiden Gibran Rakabuming Raka ternyata bukan program baru.

Hal ini disampaikan Cawapres Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Muhaimin Iskandar (Cak Imin) usai menghadiri Rakorda IMM DKI Jakarta, di Kantor Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) DKI Jakarta, Jalan Kramat Raya, Senen, Jakarta Pusat, Jumat (27/10).

"Sudah kami perjuangkan dari 2 tahun yang lalu," ujar Cak Imin yang juga Ketua Umum PKB ini.

Cak Imin mengungkap, Menteri Keuangan RI Sri Mulyani, bahkan telah memutuskan anggaran Dana Pesantren Abadi untuk 2023-2024.

"Tinggal dibutuhkan jumlahnya yang lebih besar lagi," ungkap Cawapres yang diusung Partai Nasdem, PKS, dan PKB itu.

Program yang disebut Gibran sesungguhnya sudah diatur dalam Peraturan Presiden 82/2021 tentang Pendanaan Penyelenggaraan Pesantren.

Pada 2023, pemerintah telah mengalokasikan dana Rp250 miliar untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) Pesantren. Dana ini tersedia melalui skema Dana Abadi Pesantren yang bersumber dari Dana Abadi Pendidikan.rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA