Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

PLTU Biang Kerok Polusi, Riezky Amelia: Kok Baru Sadar?

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Selasa, 05 September 2023, 20:12 WIB
PLTU Biang Kerok Polusi, Riezky Amelia: Kok Baru Sadar?
Anggota Komisi IV DPR RI, Riezky Amelia/RMOL
rmol news logo Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) dituding sebagai biang kerok polusi udara, bukan karena tingginya emiten kendaraan bermotor.

Anggota Komisi IV DPR RI, Riezky Amelia, berpendapat, polusi udara sudah sejak lama terjadi, namun dia heran, kenapa pemerintah baru sadar sekarang.

“Mohon maaf ya, polusi ini bukan barang baru di Indonesia, kok baru ingat sekarang ya?” Riezky balik bertanya, di Gedung Nusantara, Komplek Parlemen, Senayan, Selasa (5/9).

Program pemerintah mengganti RON 88 atau Pertalite dengan Pertamax Green 92 dinilai baik, tapi ada dampak lebih besar bagi masyarakat jika Pertalite dihapus.

“Tapi paling tidak itu niat baik dari pemerintah, mungkin green ekonomi, tapi ada dampak ekonominya,” ucapnya.

Menurut dia, pemerintah perlu sosialisasi kepada masyarakat secara intens, agar tidak kaget.rmol news logo article
EDITOR: ACHMAD RIZAL

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA