Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

PKB: Deklarasi Anies-Muhaimin Jalan Tuhan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Sabtu, 02 September 2023, 14:45 WIB
PKB: Deklarasi Anies-Muhaimin Jalan Tuhan
Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar atau Cak Imin saat tiba di Hotel Majapahit, Surabaya jelang deklarasi bakal capres-cawapres 2024/Ist
rmol news logo Rencana deklarasi Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin) sebagai pasangan bakal capres dan bakal cawapres sore ini disebut sudah menjadi suratan takdir dari Tuhan.

"Sebelumnya tidak direncanakan sama sekali kita bermitra dengan Nasdem, tapi ini jalan Tuhan, tidak bisa dihalang-halangi lagi. Insyaallah ini berjalan," kata Wakil Ketua Umum DPP PKB, Hanif Dhakiri, Sabtu (2/9).

Hal itu sekaligus membantah anggapan bahwa rencana duet Anies-Cak Imin sebagai hasil dari manuver sang Ketum PKB.

"Janganlah disebut belok tanpa sen, ini semua jalan Tuhan," tegasnya mengibaratkan.

Menteri Ketenagakerjaan periode 2014-2019 itu menyatakan bahwa pihaknya akan melakukan konsolidasi kepada seluruh jajaran pasca deklarasi ini.

Terkait sikap PKS apakah akan bergabung dengan koalisi Nasdem-PKB, Hanif belum mengetahui secara pasti.

"Yang pasti pimpinan PKS sudah mengucapkan selamat kepada deklarasi Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, selebihnya kita masih menunggu info," pungkasnya.rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA