“MPR akan menggelar sidang tahunan pada hari Rabu, 16 Agustus 2023, mulai jam 9.30 WIB,” ujar Ketua MPR RI Bambang Soesatyo atau Bamsoet saat jumpa pers di Gedung MPR RI, Senin (14/8).
Bamsoet mengatakan agenda pokok Sidang Tahunan dan sidang bersama DPR dan DPD RI nanti yakni pidato kenegaraan Presiden RI Joko Widodo sekaligus peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-78.
“Agenda pokok Sidang Tahunan MPR dan sidang bersama DPR, DPD tahun 2023 adalah pidato presiden Republik Indonesia tentang penyampaian laporan kinerja lembaga-lembaga negara dan sekaligus pidato kenegaraan dalam rangka kemerdekaan HUT RI,” kata Bamsoet.
Ia menambahkan, dalam sidang tahunan nanti akan dihadiri sekitar 1.549 undangan yang terdiri dari Presiden dan Wakil Presiden, mantan Presiden dan mantan Wakil Presiden, mantan Ketua MPR, DPR, DPD.
Kemudian, Pimpinan lembaga negara, seluruh anggota MPR yang terdiri dari DPR dan DPD, menteri Kabinet Indonesia Maju dan pejabat setingkat menteri.
“Ketum parpol yang mewakili perwakilan DPR dengan masing-masing koalisinya kemudian raja-raja Nusantara, ketua ormas keagamaan dan perwakilan teladan dari seluruh Nusantara,” demikian Bamsoet.
Turut mendampingi Bamsoet saat jumpa pers, Wakil Ketua MPR RI Ahmad Basarah, Fadel Muhammad, dan Yandri Susanto.
BERITA TERKAIT: