Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jika Prabowo Berduet dengan Gibran, PKB Tak akan Berani Hengkang dari KKIR

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Senin, 07 Agustus 2023, 20:20 WIB
Jika Prabowo Berduet dengan Gibran, PKB Tak akan Berani Hengkang dari KKIR
Momen Prabowo-Gibran makan malam di Solo/Ist
rmol news logo Uji materi tentang batas usia minimum calon presiden dan atau calon wakil presiden di angka 35 tahun, semata-mata untuk memasangkan Prabowo Subianto dengan putra pertama Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming.

Muncul isu, jika Prabowo dipasangkan dengan Gibran, maka langkah Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar (Cak Imin) akan berlabuh pada PDIP atau berpasangan dengan Ganjar Pranowo.

Menurut analis politik dari Universitas Esa Unggul Jamiluddin Ritonga, PKB tidak akan keluar dari Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR).

“Kalau Gibran yang dipasangkan dengan Prabowo, saya tidak melihat PKB punya keberanian keluar dari koalisi bersama Gerindra,” kata Jamiluddin Ritonga ketika berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Senin (7/8).

“Dalam bahasa saya, Cak Imin tersandera dengan Pak Jokowi,” imbuhnya.

Mantan Dekan Fikom IISIP ini menambahkan, munculnya uji materi batas usia capres dan cawapres tersebut, lantaran Prabowo menginginkan Gibran menjadi pendampingnya di 2024.

PKB dalam hal ini akan diuji keberaniannya untuk mundur atau tidak bersama KKIR, jika Prabowo tetap ngotot menginginkan Gibran sebagai cawapresnya.

“Sebetulnya, Prabowo itu menginginkan berpasangan dengan Gibran. Persoalannya, apakah PKB akan mundur atau tidak, itu tergantung (keberanian PKB),” demikian Jamiluddin.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA