Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Di Era Jokowi, Prabowo: Kerjasama Pertahanan Terjalin Baik dengan Perancis

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Sabtu, 22 Juli 2023, 01:54 WIB
Di Era Jokowi, Prabowo: Kerjasama Pertahanan Terjalin Baik dengan Perancis
Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto dalam kunjungan kerja di Prancis/Ist
rmol news logo Di era Presiden Joko Widodo kerjasama militer antara Indonesia dan Perancis terutama dalam program alih teknologi serta akuisisi peralatan pertahanan menjadi terbaik dalam beberapa dasawarsa.

Begitu disampaikan Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto usai menghadiri pertemuan antara Menteri Luar Negeri dan Menteri Pertahanan Indonesia-Prancis, Jumat (21/7).

"Pembicaraan 2+2 telah berjalan dengan sangat baik dan hubungan kita, khususnya di bidang pertahanan adalah yang terbaik dalam beberapa dasawarsa ini," kata Prabowo dalam keterangan tertulis.

Selain dalam hal teknologi, Prabowo juga menyorot persoalan di bidang pendidikan.

Menurutnya, Indonesia harus mendorong adanya latihan bersama dengan negara lain salah satunya Perancis. Dengan tujuan untuk meningkatkan kemampuan taktis para prajurit di lapangan.

"Indonesia dan Prancis juga telah saling mendukung di berbagai forum internasional. Adapun di bidang industri pertahanan hubungan kedua negara juga baik," kata Prabowo.

Terkait pertemuan ini, Ketua Umum Partai Gerindra itu, juga mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih atas dukungan Menteri Luar Negeri Prancis Catherine Colonna dan Menteri Angkatan Bersenjata Republik Prancis, Sébastien Lecornu.

"Kami sangat puas dengan pertemuan ini. Kami melihat kerjasama strategis yang sangat baik di masa mendatang," demikian Prabowo.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA