Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Ridwan Kamil: Tetap Mengusung Pak Airlangga

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Jumat, 14 Juli 2023, 00:50 WIB
Ridwan Kamil: Tetap Mengusung Pak Airlangga
Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Golkar Ridwan Kamil dan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto/Net
rmol news logo Hasil survei yang berkembang tidak selalu menjadi takdir akhir dalam pertarungan pilpres. Bahkan ada orang yang surveinya kecil, tapi tiba-tiba bisa menang.

Begitu cara Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Golkar Ridwan Kamil menegaskan bahwa partai beringin masih konsisten dalam mengusung pencapresan Airlangga Hartarto.

"Per hari ini, tetap mengusung Pak Airlangga sebagai capres atau cawapres, kan masih ada waktu. Tidak bisa semua ditentukan di bulan Juli, mungkin di menjelang-menjelang," ujarnya di Hotel Merlynn, Jakarta Pusat, Kamis (13/7).

Kang Emil, sapaan akrabnya, tidak mempersoalkan hasil survei yang kini berkeliaran. Dia menilai prediksi survei bisa jadi tidak berpengaruh pada hasil akhir yang sesungguhnya.

Gubernur Jawa Barat ini lantas mencontohkan sepak terjang Kiai Maruf Amin yang tidak pernah muncul dalam survei Pilpres 2019. Namun kemudian, Kiai Maruf tampil sebagai cawapres Jokowi dan memenangkan pilpres.

"Jadi rute menuju takdir itu macam-macam. Tidak selalu matematik dan per hari ini kita jalin semangat, saya khususnya mendukung keputusan Partai Golkar," tegasnya sembari menekankan bahwa dirinya akan selalu taat pada keputusan partai yang jadi tempatnya bernaung. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA