Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Ada Peran Ridwan Kamil dalam Kenaikan Popularitas dan Elektabilitas Golkar Jabar

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Kamis, 13 Juli 2023, 19:46 WIB
Ada Peran Ridwan Kamil dalam Kenaikan Popularitas dan Elektabilitas Golkar Jabar
Ketua DPD Partai Golkar KBB, Dadan Supardan, bersama jajaran pengurus Partai Golkar KBB/RMOLJabar
rmol news logo DPD Partai Golkar Kabupaten Bandung Barat mengaku kehadiran Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil (RK) di tubuh partai pohon beringin mampu memberikan dampak positif. Hal itu terbukti dari naiknya popularitas dan elektabilitas Partai Golkar di Jabar.

Meski begitu, Partai Golkar akan terus meningkatkan kinerja politiknya, termasuk di Kabupaten Bandung Barat (KBB).

Ketua DPD Partai Golkar KBB, Dadan Supardan menyampaikan, untuk peta elektoral semua proses survei hingga kini masih berjalan. Di mana pada mulanya Partai Golkar Jabar berada di urutan empat untuk legislatif, tetapi saat ini meningkat dan berada di posisi kedua untuk popularitas dan elektabilitasnya.

"Tentu saja seluruh kader Partai Golkar di Jabar perlu untuk lebih meningkatkan kerja-kerja politik, kerja sosial ke masyarakat sehingga bisa menarik masyarakat dan meningkatkan simpati masyarakat," kata Dadan saat dihubungi Kantor Berita RMOLJabar, Kamis (13/7).

Diakui Dadan, peningkatan popularitas dan elektabilitas Partai Golkar selain karena kerja politik juga dikarenakan pengaruh sosok Ridwan Kamil.

"Sosok Pak RK cukup berpengaruh dalam mendongkrak suara Partai Golkar di Jabar," ujarnya.

Terkait peta elektoral yang menjadi basis Partai Golkar di KBB, dia menuturkan, berdasarkan hasil survei terakhir, Partai Golkar di KBB ada peningkatan. Khususnya di tiga daerah pemilihan (Dapil), yakni Dapil 2, Dapil 3, serta Dapil 4 yang menjadi lumbung suara bagi Partai Golkar KBB.

"Walaupun Dapil lain antara Dapil satu dan lima masih dalam proses berikhtiar agar bisa meningkat elektabilitasnya., sehingga perolehan yang awalnya cuma satu kursi mudah-mudahan dari semua Dapil bisa meningkat menjadi dua kursi," paparnya.

Adapun strategi ekspansi untuk dua Dapil yang belum optimal, ditambahkan Dadan, seluruh kader partai termasuk 50 bakal calon legislatif (bacaleg) terus melakukan penataan dan penguatan di tubuh partai.

"Konsolidasi struktur, bagaimana struktural kami bisa terus bergerak di tengah-tengah masyarakat juga konsolidasi Caleg beserta jejaring timnya yang sudah terbentuk. Di samping juga beberapa strategi-strategi yang tentu saja menjadi jurus di internal partai," tandasnya. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA