Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Cak Imin Optimis KKIR Tak Akan Bubar

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Jumat, 28 April 2023, 21:07 WIB
Cak Imin Optimis KKIR Tak Akan Bubar
Ketum PKB Muhaimin Iskandar menyambangi Ketum Gerindra Prabowo Subianto di Kertanegara/RMOL
rmol news logo Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) yang digagas PKB dan Gerindra masih membuka ruang untuk parpol lain bergabung.

Ajakan itu disampaikan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin saat jumpa pers usai menggelar pertemuan dengan Prabowo di Rumah Kertanegara Nomor 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Jumat petang (28/4).

“Kekuatan koalisi yang semakin baik dan mengajak partai-partai lain untuk semakin bersama-sama bersama Gerindra dan PKB menyongsong Pemilu 2024,” ujar Cak Imin.

Wakil Ketua DPR RI fraksi PKB itu mengaku optimis pihaknya bakal terus bersama-sama parpol yang bergabung dengan KKIR nantinya.

“Kita yakin dan optimis akan terus bersama-sama partai-partai yang bergabung,” tuturnya.

“Insyaallah ke depan kita akan bekerja lebih keras lagi agar koalisi ini sampai pada pilpres dengan hasil kemenangan yang kita harapkan,” demikian Cak Imin. rmol news logo article
EDITOR: IDHAM ANHARI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA