Aksi protes Ketua Umum Umum Partai Swara Rakyat Indonesia (Parsindo), Jusuf Rizal di depan Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat/RMOL
Aksi protes dilakukan Ketua Umum Umum Partai Swara Rakyat Indonesia (Parsindo), Jusuf Rizal, dengan membawa puluhan orang di depan Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (14/4).
Pantauan
Kantor Berita Politik RMOL, Rizal membawa sekitar 20 orang yang mengenakan pakaian seragam berwarna kuning bertuliskan Parsindo, sembari membawa bendera partainya.
Ia nampak berteriak kepada petugas KPU RI yang berjaga, karena dihalangi masuk ke dalam untuk menemui pimpinan lembaga penyelenggara pemilu ini.
“Kami ingin pimpinan menemui kami. Kami tidak membuat onar, makanya cuma membawa sedikit massa,†ujar Rizal.
Ia mengaku hanya ingin beraudiensi dengan pimpinan KPU RI, yakni salah seorang dari 7 anggota KPU RI.
“Kami ingin ditemui di dalam, masak iya di pinggir jalan. Kami menghormati KPU, kami punya etika,†katanya menegaskan.
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: