Informasi yang diterima redaksi, pelantikan Menpora akan dilakukan sore ini sekira pukul 16.00 WIB, di Istana Negara.
"Kabar berkabar (pelantikan sore nanti)," kata Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Kepresidenan, Ali Mochtar Ngabalin ketika dikonfirmasi, Senin (3/3).
Meski belum diumumkan resmi oleh Presiden Joko Widodo, namun sinyal kuat pengganti Zainuddin Amali tertuju pada politisi muda Dito Ariotedjo.
Sosok Ketua Umum DPP Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) disebut telah dipilih dan menyisikan nama lain, seperti anggota Komisi XI DPR RI dari Partai Golkar Puteri Komarudin, Ketua Umum Pimpinan Pusat Angkatan Muda Partai Golkar (PP AMPG) Ilham Permana.
Zainuddin Amali mundur diri dari kursi Menpora RI dan memilih fokus menjabat Wakil Ketua Umum PSSI periode 2023-2027. Surat pengunduran diri Menpora juga sudah diserahkan ke Istana Negara pada Kamis, 9 Maret 2023.
BERITA TERKAIT: