Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Mantan Kabais Menduga Presiden Jokowi akan Kembali Intervensi Pergantian Panglima TNI

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Senin, 14 November 2022, 13:12 WIB
Mantan Kabais Menduga Presiden Jokowi akan Kembali Intervensi Pergantian Panglima TNI
Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo/Ist
rmol news logo Pergantian Panglima TNI Andika Perkasa yang akan pensiun pada Desember 2022 mendatang rawan diintervensi oleh Presiden Joko Widodo.

Persoalan tersebut diangkat oleh mantan Kepala Badan Intelijen Strategis (Kabais), Laksamana Muda TNI (Purn) Soleman B Ponto, saat hadir dalam diskusi interaktif yang diposting kanal Youtube Total Politik pada Minggu (13/11).

Dalam paparannya, Ponto menekankan norma pergantian Panglima TNI yang diatur di dalam UU 34/2004 bahwa panglima dapat dijabat secara bergantian oleh perwira tinggi dari tiap-tiap angkatan yang sedang atau pernah menjabat sebagai Kepala Staf Angkatan.

"Itu kan jelas, Panglima TNI dijabat secara bergantian angkatan darat, laut udara, disebut pergantiannya, perputarannya," ujar Ponto dikutip Senin (14/11).

Namun melihat pengalaman pergantian Panglima TNI di era Presiden Joko Widodo, ada potensi intervensi kepala negara sekaligus kepala pemerintahan yang menjabat sekarang ini.

"Ini masih dibuka peluang untuk ada intervensi presiden di situ. Kalau UU (mengatakan) tidak ada intervensi. (Angkatan) darat, laut, udara (bergantian menjabat Panglima TNI), titik," sambungnya menegaskan.

Lebih lanjut, Ponto memandang perlu adanya penegakan aturan main yang berlaku bagi pemangku kebijakan, dalam hal ini Presiden Jokowi.

Sebab menurutnya, jangan sampai jabatan publik yang sudah memiliki mekanisme yang jelas dalam proses pergantiannya justru diwarnai unsur politik kepentingan di dalamnya.

"Ini kan cara tidak bagus, karena aturannya sudah ada kok. Di tentara sekarang untuk menjalankan aturan itu sudah tumbuh," demikian Ponto. rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA