Gerakan ini secara masif didengungkan oleh Direktur Eksekutif Indobarometer, M. Qodari yang bersama dengan Komunitas Jokowi-Prabowo (Jokpro) 2024 ingin menduetkan Jokowi dan Prabowo di Pilpres 2024.
Bagi pengamat politik Rico Marbun, nasib dan gagasan yang muncul menjelang Pilpres 2024 akan berada di meja politik antar ketua umum partai politik.
"Karena kan mereka yang paling punya “kartu†untuk membuka peluang itu," ujar Rico kepada
Kantor Berita Politik RMOL, Senin (28/6).
Pun dengan PDIP, kata Rico, sikap partai banteng moncong putih juga bisa dipengaruhi oleh pembahasan andai memilih berkoalisi.
Hanya saja, dia mengingatkan, jika saja PDIP setuju dengan usulan itu. Maka, regenerasi trah Soekarno dari Megawati akan mengalami hambatan.
"Ya kalau PDIP setuju, ini memang trah Soekarno untuk tetap regenerasi akan terhambat," pungkasnya.
BERITA TERKAIT: