Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Abdul Muti Jadi Gurubesar UIN, Puan Maharani: Teruslah Mencerdaskan Bangsa Prof...

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Rabu, 02 September 2020, 00:30 WIB
Abdul Muti Jadi Gurubesar UIN, Puan Maharani: Teruslah Mencerdaskan Bangsa Prof...
Pengukuhan Gurubesar Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta kepada Prof Abdul Muti/Repro
rmol news logo Ucapan selamat datang dari Ketua DPR RI, Puan Maharani terkait pengukuhan gelar profesor sekaligus Gurubesar Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah kepada Sekretaris Umum (Sekum) PP Muhammadiyah, Abdul Muti.

Di mata Puan Maharani, sosok Prof Abdul Muti merupakan pribadi yang gigih hingga menyabet gelar profesor di bidang ilmu pendidikan agama Islam (PAI) Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Ia berharap, dengan gelar dan karya yang dilahirkan Profesor Abdul Muti dapat menginspirasi generasi muda dan bermanfaat bagi kemajuan bangsa dan negara Indonesia.

"Generasi penerus bangsa, agar pemuda dan pemudi kita selalu mencintai Indonesia dan selalu berkarya bagi bangsa dan negara," kata Puan Maharani dalam testimoninya di acara GENIAL Al-Wasath bertajuk 'Jalan Panjang Mewujudkan Pendidikan yang Pluralis', Selasa (1/9).

Puan juga berharap gelar tersebut, Abdul Muti terus berkontribusi untuk kemajuan bangsa dan negara dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa dan negara.

"Semoga pengukuhan gurubesar ini menambah semangat bagi Profesor Abdul Muti untuk terus mengamalkan ilmunya dalam mencerdaskan dan memajukan bangsa dan negara tercinta," demikian Puan Maharani.

Pengukuhan gelar gurubesar akan diselenggarakan di Auditorium Harun Nasution UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Rabu (2/9). Dalam pengukuhan tersebut, Prof. Dr. Abdul Muti, M. Ed akan mengangkat tema Pendidikan Agama Islam yang Pluralistis, Basis Nilai dan Arah Pembaruan sebagai topik pidato pengukuhannya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA