Menlu Retno: Perempuan Bisa Jadi Agen Perdamaian Dunia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Selasa, 12 November 2019, 12:10 WIB
Menlu Retno: Perempuan Bisa Jadi Agen Perdamaian Dunia
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi/Net
rmol news logo Mempromosikan peran perempuan di dunia internasional, khususnya menciptakan perdamaian, menjadi komitmen kuat Indonesia di pemerintahan periode kedua Presiden Joko Widodo.

Atas dasar itu, Kementerian Luar Negeri bekerja sama dengan ASEAN menyelenggarakan ASEAN Women Interfaith Dialogue, di Sheraton Grand Jakarta Gandaria City Hotel, Jakarta, Selasa (12/11).

Dibuka dengan ASEAN Anthem, dialog ini dihadiri oleh Sekretaris Jenderal ASEAN Dato Lim Jock Hoi hingga Ketua Lembaga Kajian Agama dan Jender (LKAJ) Siti Musdah Mulia.

Meski tidak hadir karena harus menghadiri rapat kerja di DPR, namun Menteri Luar Negeri Retno Marsudi memberikan sambutannya melalui rekaman video.

"Hanya masalah waktu bagaimana perempuan bisa memiliki peran penting. Hanya masalah waktu bagaimana perempuan bisa menjadi agent of peace," ujar Retno.

Sementara itu, dialog ini memiliki agenda utama panel discussion untuk membahas apa yang telah ASEAN lakukan dan apa yang akan dilakukan untuk mempromosikan perempuan sebagai agen perdamaian. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA