Adapun tuntutan aksi ini agar pemerintah dan DPR menuntaskan agenda reformasi dan menunda pengesahan RUU yang dianggap bermasalah.
Juru bicara Front Pembela Islam (FPI) Munarman, mengatakan, pihaknya mendukung apa yang dilakukan mahasiswa hari ini.
"FPI mendukung aksi mahasiswa yang bertujuan mencegah bangsa ini menuju kehancuran, liberalisasi dan kooptasi bangsa lain,†ujar Munarman ketika dihubungi, Selasa (24/9).
Menurut dia, sudah seharusnya rezim yang saat ini berkuasa untuk dikoreksi. Karena telah banyak melakukan kesalahan.
Kami juga mendukung gerakan mahasiswa yang bertujuan mengoreksi rezim yang membawa bangsa menuju jurang kehancuran,†tegas Munarman.
Diketahui, aksi demo hari ini adalah lanjutan kegiatan kemarin. Pada Senin (23/9) kemarin, ribuan mahasiswa menggelar aksi di DPR dengan tuntutan pemerintah dan DPR menuntaskan agenda reformasi dan menunda pengesahan RUU yang dianggap bermasalah.
Aksi pada Senin kemarin demo mahasiswa sempat diwarnai kericuhan dan penutupan tol di depan DPR. Namun, aksi tersebut akhirnya bisa dibubarkan dengan damai.
BERITA TERKAIT: