
. Ketua MPR RI Zulkifli Hasan menyambut kedatangan mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Gatot Nurmatyo di ruang kerjanya, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (8/5).
Gatot yang mengenakan setelan jas hitam tiba di Gedung Nusantara III pukul 10.25 WIB sambil menebar senyum kepada wartawan.
"Saya sengaja mengundang tokoh nasional untuk mendengar gagasan, hari ini saya kedatangan Calon Presiden nih," kelakar Zulkifli.
Zulhas sapaan akrab ketua umum PAN itu menyebutkan, akan ada diskusi kebangsaan bersama Gatot terkait persiapan menghadapi Pemilu 2019.
Menurutnya, dalam sistem demokrasi adalah hal biasa bila berbeda pandangan. Ada yang mendukung pemerintah dua periode dan ada yang minta ganti presiden.
"Yang penting perlu kita menjaga persatuan dan kesatuan bangsa kita jelang tahun politik," demikian Zulhas.
Dalam pertemuan tersebut, Zulkifli terlihat didampingi oleh Sekretaris Jenderal PAN Eddy Soeparno.
[rus]
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: