Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

STATUS YERUSALEM

Tegas Menentang Trump, Jokowi Panen Dukungan Di 2019

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/zulhidayat-siregar-1'>ZULHIDAYAT SIREGAR</a>
LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR
  • Jumat, 08 Desember 2017, 20:50 WIB
Tegas Menentang Trump, Jokowi Panen Dukungan Di 2019
Joko Widodo/net
rmol news logo Sikap tegas Presiden Joko Widodo yang menolak pengakuan Amerika Serikat bahwa Yerussalem ibu kota Israel patut didukung oleh seluruh bangsa Indonesia.

"Sikap tegas Jokowi menolak kebijakan Trump yang memindahkan Kedubes AS untuk Israel ke Yerusalem layak diapresiasi. Sikap ini sangat tepat dan layak diapresiasi oleh rakyat Indonesia. Ini juga akan berdampak positif terhadap elektabilitasnya,” ujar pengamat politik dari POINT Indonesia, Arif Nurul Imam, kepada wartawan, Jumat (8/12).

Menurut Arif, dengan sikap tegas seperti ini maka Presiden Joko Widodo akan memperoleh sentimen positif dari umat Islam sehingga potensial mendongkrak elektabilitasnya yang belum aman untuk Pilpres 2019.

Selama ini, lanjut Arif, Jokowi kerap dituding mengabaikan aspirasi umat Islam termasuk dalam merespons isu-isu internasional, khususnya di negara Islam.

"Ini juga akan membuahkan insentif elektoral bagi Jokowi, karena akan mengurangi sentimen negatif umat Islam," ujar Arif.

Arif tambahkan, sikap Jokowi terhadap kasus ini akan memupuk kepercayaan publik dari kelompok hijau atau kelompok Islam.

"Jika konsisten demikian, saya kira Jokowi akan panen dukungan di 2019," pungkas Arif. [ald]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA