Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Fayakhun Ingatkan MKGR Ikut Memenangkan Golkar

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/zulhidayat-siregar-1'>ZULHIDAYAT SIREGAR</a>
LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR
  • Sabtu, 22 Juli 2017, 22:10 WIB
Fayakhun Ingatkan MKGR Ikut Memenangkan Golkar
Foto: Istimewa
rmol news logo Partai Golkar DKI Jakarta saat ini sedang bergiat membangun konsolidasi di tingkat RW, Kelurahan dan Kecamatan hingga akhir Agustus mendatang. Sayap partai Golkar, Ormas MKGR DKI Jakarta, pun diharapkan melakukan langkah serupa dalam upaya membantu kemenangan Golkar pada pemilu 2019 mendatang.

Begitu dikatakan Fayakhun Andriadi, Ketua Partai Golkar DKI Jakarta, saat memberikan Sambutan dalam Pembukaan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) DPD Ormas MKGR DKI Jakarta di Ruang Sidang lantai 3 Gedung DPRD DKI Jakarta, Sabtu (22/7).

"Partai Golkar DKI Jakarta sudah akan menyelesaikan Musyawarah Tingkat Kelurahan (Muslur) dan Musyawarah tingkat Kecamatan (Muscam) di seluruh DKI Jakarta semuanya pada akhir Agustus 2017," ujar Fayakhun.

Disampaikan dia, Partai Golkar bisa meraih kejayaan di Ibukota ketika bisa membangun infrastruktur partai hingga tingkat akar rumput. Dan sekarang alhamdulillah hal tersebut sudah mulai terwujud. Golkar DKI sudah memiliki kepengurusan di tingkat RW yang dikenal dengan istilah Kordinator Kader (Kokar).

"Pembinaan kader yang kita lakukan pada saat pilkada dulu, dimana kita memiliki lebih dari 14.000 kader aktif, telah memudahkan kita membangun infrastruktur partai hingga tingkat RW dan RT. Sekarang saksi-saksi kita tersebut mengisi kepengurusan Partai di tingkat RW. Selanjutnya mereka tinggal memilih kader-kader terbaik untuk menjadi Ketua dan pengurus di tingkat kelurahan dan kecamatan melalui mekanisme demokrasi di tingkatan masing-masing,” ujar Fayakhun.  
Hanya saja, menurutnya, pekerjaan membesarkan partai tidak bisa hanya dilakukan oleh partai tapi juga oleh ormas-ormas pendiri dan yang didirikannya. Ormas MKGR sebagai Ormas pendiri partai Golkar termasuk memiliki tanggung jawab tersebut.

"Saya mengharapkan Ormas MKGR ikut berperan mensukseskan agenda ini. Melalui Rakerda ini saya menitip pesan kepada semua pengurus agar Ormas MKGR membangun soliditas organisasi hingga tingkat kelurahan. Itu harus dilakukan segera karena agenda-agenda politik nasional sudah sangat dekat,” pesan Fayakhun.

Basri Baco, Ketua Ormas MKGR DKI Jakarta, menyatakan bahwa agenda konsolidasi Ormas MKGR sejalan dengan harapan Ketua Golkar DKI tersebut. Melalui Rakerda yang dilakukan pada hari ini, ujarnya, MKGR DKI mencanangkan program bersama kepengurusan MKGR di tingkat Kota se-DKI Jakarta, bahwa kepengurusan Ormas MKGR di tingkat Kecamatan dan Kelurahan sudah akan rampung paling telat akhir tahun 2017.

"Ormas MKGR bertekad menjadi ormas terdepan dalam menyokong sukses konsolidasi Partai Golkar hingga ke tingkat RW RT. Karena itu sudah menjadi tekad kuat bagi kami untuk memiliki kepengurusan MKGR hingga tingkat Kelurahan paling telat akhir 2017,” tandas Basri. [sam]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA