Berdasarkan hasil survei yang dirilis Populi Center, tingkat kepuasan Ahok mulai merosot sejak Juni 2016. Saat itu sebanyak 85,2 persen warga DKI mengaku puas pada mantan bupati Belitung Timur itu.
Namun, dua bulan berselang atau tepatnya di bulan Agustus, tingkat kepuasan Ahok menurun menjadi 84,7 persen. Tingkat kepuasan Ahok kembali menurun pada September 2016 menjadi 81,4 persen.
"Meski mengalami penurunan tingkat kepuasan, penurunan itu masih relatif kecil," ujar peneliti Populi Center Nona Evita saat memaparkan hasil survei bertajuk 'Arah Suara Pemilih Pilgub DKI 2017' di Komplek Perumahan Mandiri Blok O Nomor 12, Slipi, Jakarta, Kamis (6/10).
Survei lokal secara
scientific untuk mengetahui arah suara pemilih DKI Jakarta di Pilgub DKI 2017 ini dilakukan melalui tatap muka di enam wilayah Jakarta mulai dari tanggal 25 September hingga 1 Oktober 2016. Besaran sampel sebanyak 600 responden yang dipilih melalui metode
multistage random sampling. Sementara
margin of error plus minus empat persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.
[wid]
BERITA TERKAIT: