PILPRES 2014

Ibarat Barang Berkualitas dan Murah, Jokowi Gampang Dijual

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ade-mulyana-1'>ADE MULYANA</a>
LAPORAN: ADE MULYANA
  • Rabu, 25 Juni 2014, 20:22 WIB
Ibarat Barang Berkualitas dan Murah, Jokowi Gampang Dijual
jokowi/net
rmol news logo Relawan "Sahabat Jokowi" terus bergerilya menyosialisasikan sosok Jokowi ke semua segmen tanpa pandang bulu.

"Tapi memang kami lebih mengutamakan ke kawan-kawan tionghoa dan sejumlah profesi seperti tukang ojek, petani, dan nelayan," kata Koordinator Relawan Sahabat Jokowi, Joko Tunggono, kepada wartawan di Jakarta.

Dulu, relawan Sahabat Jokowi ikut berpartisipasi mengantarkan Jokowi ke kursi DKI Jakarta I. Sepanjang ikut berpartisipasi mengkampanyekan Jokowi di Pilkada DKI, kata Joko Tung, sapaan Joko Tunggono, tidak sulit memperkenalkan sosok mantan walikota Solo itu ke masyarakat.

"Ibarat barang dagangan, Jokowi barang berkualitas dan murah sehingga mudah mempublikasikannya," katanya.

Dia juga mengaku optimis relawan Sahabat Jokowi bisa membantu capres dari PDIP  memenangkan pertarungan Pilpres dalam satu putaran. Keyakinan ini makin menguat karena partner Jokowi, Jusuf Kalla adalah tokoh di Indonesia bagian timur. Sehingga, untuk kembali memperkenalkan dan meningkatkan perolehan suara di Pilpres 9 Juli mendatang tak banyak hambatan.

Sekalipun begitu, Joko mengatakan tidak akan menganggap enteng "pertarungan" di Pilpres 9 Juli mendatang. Menurutnya, selain pasar yang lebih luas, lawan Jokowi juga memiliki basis masa kuat di daerah.

"Seperti gaya Jokowi, kami akan menginformasikan kepada pemilih siapa Jokowi dengan hati, tanpa paksaan untuk memilihnya pada pilpres nanti," pungkasnya.[dem]


Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA