Dandenpom Nabire Ingatkan Prajurit Tertib Lalu Lintas

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/adityo-nugroho-1'>ADITYO NUGROHO</a>
LAPORAN: ADITYO NUGROHO
  • Selasa, 18 Maret 2025, 18:14 WIB
Dandenpom Nabire Ingatkan Prajurit Tertib Lalu Lintas
Dandenpom XVII/1 Nabire, Mayor Cpm Reza Ramdhani/Ist
rmol news logo Dandenpom XVII/1 Nabire, Mayor Cpm Reza Ramdhani memimpin pelaksanaan Razia Lalu Lintas dalam rangka Operasi Gaktib "Waspada Wira Panah" TW I TA. 2025 di wilayah Kabupaten Nabire, Provinsi Papua Tengah.

Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mendisiplinkan prajurit TNI-AD dalam berkendara agar mencegah terjadinya pelanggaran lalu lintas yang dilakukan serta mewujudkan keamanan dan keselamatan. 

Selain itu, menjadi sasaran dalam kegiatan Razia Lalu Lintas ini menghindari penyalahgunaan kendaraan tanpa surat resmi.

Sebagai bentuk apresiasi, Dandenpom XVII/1 Nabire memberikan helm berstandar SNI bagi Prajurit TNI-AD dan masyarakat yang mentaati aturan berlalu lintas. 

"Dengan adanya kegiatan ini saya berharap agar seluruh Prajurit TNI-AD maupun masyarakat selalu mentaati aturan berlalu lintas agar terhindar dari kecelakaan yang tidak diinginkan," tegas Mayor CPM Reza Ramdhani. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA