Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kekompakan Kapolri Dan Panglima TNI Bisa Untungkan Jokowi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/idham-anhari-1'>IDHAM ANHARI</a>
LAPORAN: IDHAM ANHARI
  • Rabu, 30 Mei 2018, 21:02 WIB
Kekompakan  Kapolri Dan Panglima TNI Bisa Untungkan Jokowi
Foto/Net
rmol news logo Kekompakan antara Kapolri Jenderal Tito Karnavian dan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, merupakan fenomena yang menjadi potret eratnya kehangatan hubungan TNI-Polri yang jarang ditemui pada periode sebelumnya.

Kondisi itu dinilai dapat menguntungkan bagi masa depan keamanan nasional.

"Dulu yang terlihat adalah kentaranya ego sektoral antara dua instansi ini. Tentu ini membuat masyarakat nyaman, menenangkan," kata Pengamat Politik Lembaga Riset Publik (LRP) Muhammad Yunus dalam keterangannya tertulisnya, Rabu (30/5).

Tidak hanya itu, ia beranggapan, harmonisnya hubungan TNI-Polri bakal berimbas juga bagi citra Jokowi karena mampu menyatukan dua kekuatan lembaga pertahanan dan keamanan negara.

"Sehingga secara elektoral akan membuat elektabilitas Jokowi makin kuat," tandasnya.

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Tito Karnavian menggelar safari Ramadan bersama Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto ke Tasikmalaya. Kunjungan dua hari ke Kota Santri tersebut sebagai wujud soliditas TNI dan Polri menjaga keamanan negeri ini.

Yang menarik, ketika di Mapolres Tasikmalaya, Panglima TNI bertindak sebagai pemimpin apel pasukan. Sedangkan saat di Makodim 0612/Tasikmalaya, Kapolri menjadi pemimpin apel pasukan.

Pemandangan ini sebagai perwujudan kokohnya tekad sinergi antara TNI dan Polri dalam menjaga kedaulatan NKRI. [fiq]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA