Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

TNI Siagakan 80 Ribu Prajurit Ikut Amankan Natal Dan Tahun Baru

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Kamis, 21 Desember 2017, 14:55 WIB
TNI Siagakan 80 Ribu Prajurit Ikut Amankan Natal Dan Tahun Baru
Foto/Net
rmol news logo . Menjelang Natal 2017 dan Tahun Baru 2018, aparat keamanan semakin meningkatkan kewaspadaan. Begitu juga dengan Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menegaskan TNI akan membantu Polri ikut serta dalam upaya memberi rasa aman terhadap semua masyarakat, utamanya jelang Natal dan Tahun Baru.

"TNI akan membantu apabila ada rencana-rencana yang tidak kita inginkan terhadap kelompok yang ingin mengacau kondisi dalam waktu perayaan Natal dan Tahun Baru," tegas Hadi saat berkunjung ke markas Kopr Marinir TNI AL, Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis (21/12).

Tidak tanggung-tanggung, untuk mengamankan Natal dan Tahun Baru yang akan berlangsung dalam waktu dekat ini, Hadi mengaku sudah menyiagakan puluhan ribu pasukan.

"Kita melibatkan hampir seluruh jajaran kurang lebih 80 ribu (pasukan)," ungkap Hadi sembari mengaku dia sudah berkoordinasi dengan Kapolri Jenderal Tito Karnavian. [rus]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA