Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Menpora: Olahraga Kini Jadi Profesi, Bukan Sekadar Hobi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/achmad-rizal-1'>ACHMAD RIZAL</a>
LAPORAN: ACHMAD RIZAL
  • Kamis, 13 Juni 2024, 12:45 WIB
Menpora: Olahraga Kini Jadi Profesi, Bukan Sekadar Hobi
Staf Ahli Bidang Hukum Kemenpora, Samsudin, bersama Agum Gumelar, dan Ketua Umum PB PBI, Agus Muhammad Bahron/RMOL
rmol news logo Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) menyampaikan pesan penting kepada Pengurus Besar Persatuan Boling Indonesia (PB PBI) agar pengurus dan atlet tidak hanya fokus pada prestasi, tetapi juga inspirasi bagi generasi muda.

Pesan itu disampaikan Menpora melalui Staf Ahli Bidang Hukum Kemenpora, Samsudin, pada sambutan Gala Dinner PB PBI, di Executive Club Persada, Jakarta, Rabu (12/6) malam.

Menurutnya, kepengurusan baru PB PBI di bawah kepemimpinan Agus Muhammad Bahron begitu semangat menjalankan roda organisasi.

Di sisi lain, Samsudin juga mengingatkan, saat ini olahraga tidak lagi sekadar hobi, tapi sudah menjadi profesi. Sebab itu harus dijalankan secara profesional.

"Dulu saat kita sekolah, seringkali ditanya, hobinya apa? Jawabannya olahraga. Sekarang begitu ditanya, pekerjaannya apa? Atlet atau olahragawan! Nah, karena sudah memang sudah jadi profesi. Jadi jalani sungguh-sungguh," katanya.rmol news logo article
EDITOR: ACHMAD RIZAL

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA