Wagub Sandi: Awal Juli, Semua Venue Asian Games 2018 Selesai

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Minggu, 13 Mei 2018, 16:47 WIB
Wagub Sandi: Awal Juli, Semua Venue Asian Games 2018 Selesai
Arief Yahya, Bambang Brojonegoro, Sandiaga Uno, dan Erick Thohir/RMOL
rmol news logo Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Salahuddin Uno memastikan seluruh venue (tempat pertandingan)  Asian Games 2018 di Jakarta hampir siap dipergunakan untuk test event dan hari H.

Hal ini disampaikan Sandiaga dalam Forum Merdeka Barat 9 di Kementerian Komunikasi Informasi, Jakarta Pusat, Jakarta, Minggu (13/5). Hadir pula Menteri PPN/Kepala Bappenas, Bambang Brojonegoro, Menteri Pariwisata Arief Yahya, dan Ketua INASGOC, Erick Thohir.

"Kami ready to deliever Asian Games 2018. Kami ada weekly monitoring terkait isu-isu harus diselesaikan dalam 30 menit dan minggu depannya harus selesai," ujar Sandi.

Ia memperkirakan awal Juli mendatang sudah rampung semua.

"Velodrome 98,39 persen, equastrian 92-95 persen, LRT 70 persen,10 GOR 100 persen jadi, lapangan BMX 98,2 persen, Baseball 38 persen," urainya.[wid]


Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA