Dari rentetan gelar yang didapat di level klub, Hazard belum pernah menjuarai Liga Champions. Pemain asal Belgia itu ingin meraihnya bersama Chelsea musim ini.
Hazard dibeli Chelsea dari Lille pada musim 2012/2013. Dia didatangkan setelah The Blues memenangi trofi Liga Champions di musim sebelÂumnya.
Bersama Chelsea, Hazard sukses mempersembahkan dua trofi Liga Inggris, sekali Piala Liga dan Liga Eropa. Sedangkan di Liga Champions, prestasi terÂbaiknya cuma mengantar sampai semifinal.
"Tahun ini sangatlah penting. Saya sudah ke semifinal bersama Chelsea pada 2014, tapi kami kalah dari Atletico Madrid. Jadi saya ingin kami memenangkan trofinya," kata Hazard.
Keyakinan Hazard itu semakin tebal setelah Chelsea mendaÂtangkan Alvaro Morata, Danny Drinkwater, Timoue Bakayoko, Davide Zappacosta, Antonio Ruediger dan Willy Caballero musim panas ini.
"Kami punya skuat dan manajer yang bagus. Saya pikir sekaranglah waktu untuk meraihnya di Liga Champions," jelasnya.
Sementara itu Qarabag yang berstatus tim debutan, sebeÂnarnya bukan klub baru dalam kompetisi sepak bola Eropa. Mereka selalu masuk ke Liga Eropa khususnya dalam tiga tahun terakhir, dan kerap tersÂingkir di babak play-off dan baru tahun ini lolos ke babak grup Liga Champions. Mereka sudah menyingkirkan Kopenhagen, Sheriff dan Samtredia pada Agustus lalu.
Sial, Qarabag harus berada di grup yang terbilang neraka denÂgan kehadiran Atletico Madrid, Chelsea dan Roma di Grup C. Chelsea juga tidak ingin kehilÂangan poin di laga pertama ini, mengingat dua tim tangguh yang akan menjadi lawan mereka selanjutnya.
Di saat yang sama, Atletico Madrid harus bertamu ke ibuÂkota Italia di waktu yang sama. Dengan kemungkinan besar hasil imbang di laga tersebut, tiga poin akan menjadi sangat berarti untuk Chelsea mengawaÂli perjalanan mereka di Liga Champions musim ini. ***
BERITA TERKAIT: