Cal Crutchlow Cemas Didepak Yamaha Tech 3

MotoGP

Minggu, 12 Mei 2013, 08:00 WIB
Cal Crutchlow Cemas Didepak Yamaha Tech 3
Cal Crutchlow
rmol news logo Cal Crutchlow sedang dirun­dung gundah gulana karena po­si­sinya sebagai pebalap di Ya­maha Tech 3 terancam digeser pebalap Moto2, Pol Espargaro pa­da akhir musim ini. Kegunda­hannya itu di­ungkapnya ketika se­dang di­wa­wancarai BBC Sport, kemarin.

Dalam wawancara tersebut, pe­balap asal Inggris itu membe­ber­kan, Yamaha Factory (tim pab­rikan Yamaha) tengah mela­kukan pembicaraan dengan Es­pa­r­garo untuk membawanya ber­ga­bung pada musim 2014. Na­mun, di tahun pertamanya, Pol akan bergabung dengan tim sate­lit (Tech 3).

“Ini adalah kabar yang sesung­guhnya. Sebab, saya mendapat kabar itu langsung dari pemilik tim Tech 3, Herve Poncharal,” ujar Crutchlow.

Kabar tersebut membuat Crut­chlow cemas. “Rumor yang ber­embus dia akan mendapatkan mo­tor pabrikan (di Tech 3) dan akan dikontrak selama 2 tahun ber­sama Yamaha Factory.”

Kontrak Crutchlow bersama Tech 3 akan berakhir pada akhir musim ini, sementara rekannya Bradley Smith baru saja menan­datangani kontrak berdurasi dua tahun. Jadi, besar kemungkinan dirinya-lah yang akan dikorban­kan apabila Pol Espargaro benar-benar direkrut pada akhir musim ini.

Penampilan Cruthlow sejauh musim ini boleh dibilang cukup ba­gus. Pebalap 27 tahun ini tam­pil konsisten dengan menempati lima besar dari tiga balapan yang telah dilakoni, dan untuk semen­tara dia nangkring di urutan lima klasemen sementara pebalap.

Sementara itu, performa Pol Es­pargaro di kelas Moto2 juga terbilang ciamik. Pebalap Spa­nyol ini merupakan runner-up Moto2 musim lalu (di belakang Mac Marquez).

Di musim ini, ri­der berusia 21 tahun yang mem­bela tim Kalex ini menempati posisi tiga kla­semen sementara pe­balap, hasil kemenangan di seri pertama, ga­gal finis di seri ke­dua, dan finish di urutan tiga pa­da seri terakhir di Jerez.

Sekalipun nanti Crutchlow benar-benar didepak Tech3, dia ti­dak akan lama menganggur apa­­bila. Pasalnya, dia sudah menjadi bidikan utama Ducati meng­gan­tikan Nicky Hayden yang kon­traknya akan berakhir pada akhir musim ini. [Harian Rakyat Merdeka]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA