Renault Beri Mandat Heidfeld

Kubica Jalani Operasi Terakhir Di RS Santa Corona

Jumat, 18 Februari 2011, 02:25 WIB
Renault Beri Mandat Heidfeld
Nick Heidfeld
RMOL. Teka-teki siapa pengganti Robert Kubica akhirnya terjawab. Nick Heidfeld resmi didaulat tim Lotus Renault untuk mengisi posisi  yang ditinggalkan Kubica yang dibekap cedera parah akibat kecelakaan.

Kepastian penggantian ter­se­but diumumkan  tim Renault me­lalui situs resminya yang di­lan­sir hari Rabu (16/2) waktu se­tempat. Pebalap berusia 33 tahun itu akan memulai tugas per­ta­manya pada sesi balapan di Bah­rain 13 Maret mendatang.

“Setelah tim ini melewati be­be­rapa minggu yang sangat sulit dan kami harus bereaksi cepat soal pengganti Kubica,” kata bos Lotus-Renault, Eric Boullier dikutip Yahoosport.

Keputusan Renault memberi mandat kepada Heidfeld untuk menemani Vitaly Petrov musim ini, memang cukup beralasan. Apa­lagi di sesi latihan di Sirkuit Jerez, Spanyol, Sabtu (12/2/2011), Heidfeld tampil sebagai yang tercepat, walaupun baru per­tama kali mengemudikan Renault.

Selain itu, sepanjang kariernya di F1, bekas pebalap ujicoba Pi­relli itu tercatat 12 kali naik po­dium. “Kami memberi kesem­pat­an Nick di Jerez pekan lalu dan dia benar-benar membuat kita terkesan. Dia cepat, berpe­nga­laman dan sangat kuat secara teknis dengan umpan balik dan pe­mahaman tentang mobil yang memadai,” puji Boullier.

“Kami selalu mengatakan, jika prioritas kami adalah memiliki driver berpengalaman dalam mo­bil dan kami merasa dia ada­lah orang yang ideal untuk pe­kerjaan ini. Kami sangat senang menyambut Nick dan berharap ini menjadi awal yang baik untuk musim ini,” tambahnya.

Atas kepercayaan tersebut, Heidfeld mengaku sangat baha­gia bisa memperkuat Renault di ajang balapan F1. Dia juga tidak sabar untuk berpartner dengan Petrov.

“Saya memang sangat ingin kem­bali membalap di ajang For­mula 1 dan saya sangat berterima kasih karena tim Renault, karena berkenan memberikan kesem­pat­an ini,” tutur Heidfeld.

“Semuanya berjalan dengan sa­ngat cepat. Saya sangat ter­ke­san dengan dengan fasilitas dan dedikasi tim Renault,” lanjutnya.

Pada musim lalu, Heidfeld membalap di lima seri terakhir ber­­sama tim Sauber setelah meng­­gusur pembalap gaek Pedro de la Rosa. Pencapaiannya pun terbilang cukup menge­san­kan. Pembalap asal Jerman itu merebut enam poin dari dua sesi balap.

Sementara itu, Kubica tengah me­lakukan proses pemulihan di unit perawatan intensif setelah menjalani operasi pada sikunya di RS Santa Corona di Pietra Li­gure.

Pihak rumah sakit menga­takan, pebalap berusia 26 tahun itu sudah tidak harus menjalani operasi lagi namun dia harus men­jalani perawatan intensif di rumah sakit antara 10-15 hari.

Seperti diketahui, pebalap asal Polandia itu mengalami kece­la­kaan hebat saat mengikuti reli di Italia pada 6 Februari sehingga harus dilarikan ke rumah sakit. Operasi pada siku merupakan ope­rasi ketiga, sebelumnya Kubica menjalani operasi tujuh jam untuk mengobati tangan ka­nan­nya. Kemudian dilanjutkan pada 11 Februari operasi pada bahu dan kakinya.  [RM]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA