Program berbagi makanan dan minuman bada salat Jumat ini sudah berjalan di empat desa sejak ia dilantik pada 25 September 2024 lalu.
Ahmad Fauzi mengatakan bahwa program ini bertujuan untuk berbagi berkah dengan masyarakat setempat melalui kunjungan dari masjid ke masjid di Dapil Labura 3, yang mencakup dua kecamatan, yakni Aek Kuo dan Marbau.
“Ahamdulillah, program Roadshow Jumat Berkah ini terus berjalan. Di Dapil saya, ada 8 desa di Kecamatan Aek Kuo dan 17 desa serta 1 kelurahan di Kecamatan Marbau. Insya Allah, semua desa akan merasakan program ini,” ujar Fauzi dalam keterangannya, Jumat 22 November 2024.
Fauzi yang juga Ketua Fraksi PAN DPRD Labura ini menegaskan bahwa program tersebut murni sebagai bentuk rasa syukur setelah dirinya dipercaya menjadi wakil rakyat di Labura.
“Sejak awal, niat kami hanya untuk berbagi tanpa ada muatan politik. Ini adalah bentuk rasa syukur kami setelah terpilih sebagai anggota DPRD. Mohon doa agar kami istiqomah,” kata Fauzi.
Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) 2016-2018 ini juga meminta doa kepada masyarakat agar program tersebut dapat terus berjalan selama masa jabatannya.
“Kami berharap dapat terus berada dalam lindungan Allah SWT selama mengemban amanah ini. Mohon juga doa dari semua pihak agar kami bisa menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya,” tuturnya.
Lebih jauh, Fauzi berharap program Jumat Berkah ini memberikan manfaat bagi masyarakat dan mempererat hubungan antara manusia khususnya, juga antar anggota dewan dengan konstituennya.
“Bismillah. Semoga berkah untuk semua,” tutup aktivis UIN Syarif Hidayatullah Jakarta ini.
BERITA TERKAIT: