Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Program Hambalang Mengajar Peduli Pendidikan Berkualitas

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widodo-bogiarto-1'>WIDODO BOGIARTO</a>
LAPORAN: WIDODO BOGIARTO
  • Senin, 14 Oktober 2024, 21:20 WIB
Program Hambalang Mengajar Peduli Pendidikan Berkualitas
Peluncuran Program Hambalang Mengajar di Madrasah Ibtidaiyah Al-Wasilah Hambalang, Bogor/Ist
rmol news logo Anak muda berkontribusi besar dalam memajukan pendidikan di Indonesia melalui peran-peran yang bersifat organik di seluruh lapisan masyarakat.

Demikian dikatakan Founder Semarak Muda Indonesia (SEMAI), Aqila Rahmani saat meluncurkan Program Hambalang Mengajar di Madrasah Ibtidaiyah (MI) Al-Wasilah Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Menurut Aqila, cita-cita Indonesia Emas 2045 membutuhkan satu komitmen yang lebih serius mengenai pengembangan kualitas sumber daya manusia, khususnya pada level pendidikan anak di level dasar.

"Akses pendidikan pada level dasar tidak hanya bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan, namun secara lebih fundamental membentuk karakter peserta didik,” kata Aqila dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi, Senin, 14 Oktober 2024.

Aqila menyampaikan, saat ini isu paling mendasar pada aspek pendidikan adalah akses terhadap pendidikan yang berkualitas, mencakup kurangnya infrastruktur sektor pendidikan yang memadai serta kurangnya meratanya sebaran tenaga pendidik di seluruh Indonesia.

"Solusi terbaik mengatasi masalah itu adalah dengan mengambil peran dan langkah nyata," kata Aqila.

Aqila berkeyakinan Program Hambalang Mengajar pada masa pemerintahan Prabowo Subianto ini akan menjadi kontribusi nyata anak muda bagi pembangunan.

Direktur Eksekutif SEMAI, Muhammad Fadli Hanafi menambahkan, Program Hambalang Mengajar adalah program uji coba selama tiga bulan melibatkan mahasiswa dan mahasiswi Universitas Indonesia dari berbagai fakultas sebagai tenaga pengajar.

"Acara kemudian ditutup dengan Makan Bergizi Gratis (MBG) untuk mendukung program pemerintahan berikutnya,” kata Fadli yang juga dosen Univeristas Indonesia ini.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA