Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Dana Zakat untuk Akses Al-Qur'an Disabilitas Netra dan Teman Tuli

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widodo-bogiarto-1'>WIDODO BOGIARTO</a>
LAPORAN: WIDODO BOGIARTO
  • Minggu, 15 September 2024, 08:33 WIB
Dana Zakat untuk Akses Al-Qur'an Disabilitas Netra dan Teman Tuli
Deputi II Baznas RI Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan, H.M. Imdadun Rahmat/Ist
rmol news logo Baznas RI menginisiasi zakat untuk akses Al-Quran bagi disabilitas netra dan teman tuli. 

Melalui dana zakat, Baznas berkomitmen untuk terus mendukung program-program yang dapat meningkatkan kualitas hidup, kesejahteraan, dan ketakwaan masyarakat, termasuk akses Al-Qur'an bagi para disabilitas. 

Hal itu mengemuka dalam talkshow yang digelar Baznas di Samarinda Convention Hall, Samarinda, Kalimantan Timur, Sabtu (14/9), di sela rangkaian acara Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Nasional XXX. 

“Akses terhadap Al-Qur'an adalah hak bagi setiap individu, tanpa terkecuali. Melalui talkshow ini, kami berharap dapat menginspirasi lebih banyak pihak untuk ikut berkontribusi dalam mewujudkan aksesibilitas Al-Qur'an bagi disabilitas,” kata Deputi II Baznas RI Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan, H.M. Imdadun Rahmat.

Imdadun menerangkan bahwa Baznas selama ini telah mengembangkan program akses fasilitas Al- Qur'an Isyarat dan Braille untuk penyandang disabilitas melalui pemanfaatan dana zakat infak dan sedekah. 

Ia menjelaskan bagaimana zakat bisa berperan penting dalam memberikan aksesibilitas Al-Qur'an bagi penyandang disabilitas, terutama mereka yang tunanetra dan tuli. 

"Melalui program zakat, Baznas berupaya mencetak Al-Qur'an dalam huruf Braille dan menyediakan alat bantu dengar untuk teman tuli agar mereka dapat lebih memahami dan mendalami ajaran Al-Qur'an," ujarnya. 

Terakhir, Imdadun berharap penyelenggaraan MTQ selanjutnya juga menyediakan kategori untuk para penyandang disabilitas seperti kategori Braille untuk penyandang tunanetra, kategori Braille untuk penyandang tuna rungu wicara, kategori lainnya yang sesuai dengan jenis disabilitas (seperti autisme atau disabilitas intelektual) yang relevan.rmol news logo article




Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA