Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Cyber University Berikan Pengetahuan dan Keterampilan Kepemimpinan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widodo-bogiarto-1'>WIDODO BOGIARTO</a>
LAPORAN: WIDODO BOGIARTO
  • Jumat, 28 Juni 2024, 18:51 WIB
Cyber University Berikan Pengetahuan dan Keterampilan Kepemimpinan
Alumni Cyber University Naufal Maulana Suharjino/Ist
rmol news logo Naufal Maulana Suharjino, salah satu alumni Cyber University, membagikan pengalaman inspiratifnya, selama menempuh pendidikan di kampus tersebut.

Naufal menekankan bahwa Cyber University tidak hanya memberikan pengetahuan teknis yang mendalam, namun juga keterampilan kepemimpinan serta jaringan profesional yang sangat berharga.

"Serta jaringan profesional yang sangat berharga," kata Naufal dalam keterangan tertulis, Jumat (28/6).

Naufal berharap pengalaman dan pencapaiannya selama kuliah dapat menginspirasi mahasiswa saat ini dan calon mahasiswa untuk terus mengejar impian mereka dengan tekun, serta tidak takut menghadapi tantangan.

Selama kuliah di Cyber University, Naufal juga berhasil meraih berbagai prestasi gemilang. Di antaranya, terpilih sebagai Leader of Student E-Exchange dan memenangkan Silver Award dalam International Business Idea Challenge yang diselenggarakan oleh MMU University, Malaysia.

Selain itu, Naufal juga meraih posisi 2nd Runner-Up dalam Business Plan Idea Competition di Universitas Negeri Jakarta.

Karier Naufal saat ini sebagai Junior Product Owner di Bank BSI, juga tidak lepas dari peran penting Cyber University.

Program Company Learning Program (CLP) yang dihadirkan oleh kampus, memungkinkan mahasiswanya lebih cepat terserap di dunia kerja setelah lulus.

Naufal mengakui bahwa pengalaman praktik langsung melalui program tersebut sangat membantunya dalam mempersiapkan diri untuk memasuki dunia profesional.rmol news logo article


Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA