Bahkan Bima sendiri, hingga saat ini belum mendapat bocoran informasi sosok Pj Walikota Bogor penggantinya.
"Belum ada, saya kontak Pak Pj Gubernur (Bey Triadi Machmudin) belum (memberikan informasi). Saya juga sudah komunikasi dengan Kemendagri belum ada nama," kata Bima setelah Paripurna di Gedung DPRD Kota Bogor, Rabu (17/4).
Menurut Bima, Pj Walikota merupakan ranah dari Kemendagri. Namun hingga kini, pihaknya belum mendapatkan informasi meski serah terima jabatan (sertijab) akan dilakukan pada Sabtu (20/4).
"Saya sertijab itu Sabtu sore. Ya mudah-mudahan maksimal hari Jumat sudah tahu (Pj Walikota)," tutur Bima sebagaimana diberitakan
Kantor Berita RMOLJabar.
Padahal, politisi Partai Amanat Nasional (PAN) ini menyebut akan menitipkan beberapa catatan tentang Kota Bogor kepada Pj Walikota yang baru.
"Begitu ada nama definitif, saya siap untuk langsung koordinasi menitipkan catatan-catatan dan hal-hal yang perlu dijaga," pungkasnya.
BERITA TERKAIT: