Ketua Umum Serikat Pekerja BTN Rizky Novriady mengatakan, kegiatan sosial yang dilakukan ini merupakan hasil dari penggalangan dana yang dilakukan sejak tanggal 13 sampai 19 Februari 2024.
"Alhamdulillah, donasi ini diperuntukkan bagi masyarakat umum yang terdampak secara langsung," Ujar Rizky Novriady dalam keterangan tertulis, Jumat (23/2).
Rizky mengatakan bahwa Pekerja BTN harus aktif dalam agenda sosial kemasyarakatan sebagai perwujudan rasa cinta terhadap sesama anak bangsa.
"Ini adalah bentuk nyata kepedulian Pekerja BTN kepada masyarakat Indonesia, khususnya untuk saudara-saudara yang terdampak secara langsung dari bencana banjir di Kabupaten Demak dan sekitarnya," tuturnya.
Adapun bantuan yang disalurkan berupa air minum, beras, obat-obatan, susu, gula, deterjen, buku tulis dan minyak makan.
Penyaluran bantuan dilakukan di area yang masih terdampak banjir yaitu salah satu Posko di Masjid Al-Busyro, Kabupaten Demak, Jawa Tengah.
"Alhamdulillah untuk penyaluran bantuan sudah terlaksana dengan baik," demikian Rizky.
BERITA TERKAIT: