Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bupati Indramayu Nina Agustina Bagikan 150 Sertifikat Tanah

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/yudhistira-wicaksono-1'>YUDHISTIRA WICAKSONO</a>
LAPORAN: YUDHISTIRA WICAKSONO
  • Selasa, 09 Januari 2024, 18:48 WIB
Bupati Indramayu Nina Agustina Bagikan 150 Sertifikat Tanah
Bupati Indramayu Nina Agustina membagikan 150 sertipikat tanah untuk masyarakat Desa Arjasari, Kecamatan Patrol/Ist
rmol news logo Bupati Indramayu Nina Agustina membagikan 150 sertipikat tanah untuk masyarakat Desa Arjasari. Sertifikat itu, diserahkan Nina di Aula RSUD Sentot, Kecamatan Patrol, Indramayu, Jawa Barat, Selasa (9/1).

Sertifikat tanah itu merupakan program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) dari Badan Pertanahan Nasional (BPN).

Nina mengatakan bahwa pembagian sertifikat tanah tersebut diharapkan memberikan kepastian hukum kepada masyarakat dan menghindari terjadinya konflik pertanahan.

Oleh sebab itu, putri mantan Kapolri Jenderal (Purn) Dai Bachtiar tersebut meminta masyarakat untuk menjaga sertifikat itu.

"Setelah menerima sertifikat, mohon dijaga dengan baik jangan sampai hilang dan rusak," ujar Nina.

Nina pun menjelaskan, bahwa PTSL adalah program pemerintah untuk masyarakat agar bisa mendapatkan sertifikat tanah secara gratis.

"Ini programnya gratis dari pemerintah," pungkas Nina.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA