Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bey Machmudin: Cadangan Beras Aman untuk Jabar

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/adityo-nugroho-1'>ADITYO NUGROHO</a>
LAPORAN: ADITYO NUGROHO
  • Selasa, 19 September 2023, 05:23 WIB
Bey Machmudin: Cadangan Beras Aman untuk Jabar
Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin/Ist
rmol news logo Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar) memastikan cadangan beras masih aman dalam menghadapi kekeringan akibat kemarau panjang dan fenomena El Nino.

Hal itu diungkapkan oleh Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin usai menghadiri High Level Meeting Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Provinsi Jawa Barat di Gedung Sate, Kota Bandung, Senin (18/9).

"Cadangan beras aman untuk Provinsi Jawa Barat," kata Bey dikutip Kantor Berita RMOL Jabar.

Untuk mengantisipasi kenaikan harga beras di pasaran, pihaknya juga bakal menggelar operasi pasar dan gelaran pangan murah.

"Untuk mengatasi kenaikan harga beras ini kami akan mengadakan operasi pasar dan juga gelar pangan murah," ungkapnya.

Tak hanya itu, Bey juga bakal menyerahkan bantuan pangan kepada 4,1 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang ada di Jabar.

"Bantuan pangan yang sudah diperintahkan bapak presiden di jawa barat itu terdapat 4,1 juta KPM," imbuhnya.

Di lain sisi, pihaknya juga telah menyalurkan 5,7 juta liter air ke 18 kabupaten/kota di Jabar yang terdampak kekeringan akibat kemarau panjang ini.

"BPBD sudah menyalurkan 5,7 juta liter air sampai saat ini ke 18 kabupaten/kota. Jadi untuk kekurangan air dan sebagainya sudah dilakukan oleh BPBD untuk penyaluran air," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA