Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Progresif Jateng Dorong Anak Muda Tidak Apatis atas Persoalan Bangsa

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Jumat, 28 Juli 2023, 18:20 WIB
Progresif Jateng Dorong Anak Muda Tidak Apatis atas Persoalan Bangsa
Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Progresif Jawa Tengah/Ist
rmol news logo Anak-anak muda Indonesia dituntut untuk tidak apatis atas problematika kerakyatan dan persoalan bangsa. Sebagai generasi penerus bangsa, anak-anak muda perlu turut ambil bagian dalam upaya memakmurkan rakyat.

Pandangan tersebut yang dipegang Perhimpunan Rakyat Progresif usai melantik Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Progresif Jawa Tengah.

“Progresif Jateng memilih jalan dan cara pandang berbeda (tidak apatis). Kita harus punya rasa empati serta berjuang untuk memberikan solusi konkret,” kata Ketua DPW Progresif Jateng, Abdul Malik Anwar Hamisi dalam keterangan tertulisnya, Jumat (28/7).

Malik berharap, jajarannya ikut turun langsung ke masyarakat untuk saling mengenal, berdialog, dan menyerap aspirasi.

“Dengan terjun langsung ke rakyat, kita akan kenal, bersahabat dengan mereka serta tahu persis kondisi nyata yang terjadi di masyarakat,” lanjut Malik.

Hal lain yang ditekankan Progresif Jateng, anak-anak muda perlu menyalurkan kemampuan, salah satunya di bidang digital untuk memberi dampak positif kepada masyarakat.

Ini penting mengingat generasi milenial dan Z kekinian memiliki daya kreativitas tinggi dan mampu membuat karya-karya untuk masyarakat luas.

"Inilah yang sebenarnya bisa dikontribusikan anak muda dalam penyelesaian masalah-masalah yang terjadi,” tambah Sekretaris DPW Progresif Jateng, Akbar. rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA